Jumat, 03 September 2010

7 Karakter Penting dari Flashdisk Yang Harus Diketahui

Jumat, 03 September 2010
4 komentar
Flashdisk merupakan hardware paling banyak digunakan untuk penyimpanan data sementara. Selain itu banyak orang menyukainya karena ukurannya yang kecil dan memiliki banyak motif yang beraneka ragam bentuk dan warna. Berikut ini adalah Karakter Flashdisk (bukan MP3/MP4, tetapi murni USB flashdisk) :

* USB flashdisk dapat aktif ketika ada arus listrik dari port USB
* Beberapa flashdisk memerlukan daya listrik yang lebih besar sehingga terkadang harus ditancapkan di motherboard, tidak menggunakan kabel sambungan atau port yang ada di depan supaya bisa terdeteksi
* Flashdisk tidak bisa terbaca jika kabel yang digunakan terlalu panjang karena arusnya biasanya menjadi lemah
* Flashdisk memiliki masa pakai biasanya hingga 10 tahun atau untuk 100.000 baca atau tulis
* Flashdisk biasanya dapat membaca lebih cepat dibandingkan proses menulis, misalnya membaca 16MB/s dan menulis dengan kecepatan separuhnya.
* System file yang digunakan di flashdisk biasanya FAT atau FAT32 karena bisa diakses di device apa saja yang support port USB, atau flashdisk juga dapat diformat di system NTFS.
* Flashdisk tidak memerlukan defragmentasi file karena tidak berpengaruh kepada kecepatan akses, dan flashdisk menggunakan memory random access.

read more …

Sistem Operasi Pengganti Windows Vista

0 komentar


Microsoft mengumumkan kode nama untuk sistem operasi terbarunya yang akan diberi nama Windows 7, nama tersebut menjadi nama resmi sampi saatnya nanti dirilis. Microsoft menjelaskan dipilihnya nama Windows 7 karena alasan kesederhanaan dan sebagai bukti bahwa sistem operasi Windows sudah mencapai generasi ketujuh.

Tapi beberapa pengamat mengatakan jika memang sistem operasi Windows 7 merupakan generasi ketujuh OS Windows, berarti Windows Millenium tidak masuk hitungan. Dan jika revisi kernel dikaitkan, Windows XP tidak masuk hitungan, karena langsung menuju kernel versi 7.0 untuk Windows 7.

Menurut urutan Windows pada artikel Wikipedia, kernel Windows XP adalah versi 5.1 dan Vista adalah versi 6.0. Generasi sistem operasi Microsoft berakhir pada Windows XP. Tapi jika diasumsikan 9 edisi Windows adalah Windows 3.0, NT, Windows 95, NT Workstation, Windows 98, Millenium, Windows 2000, XP dan Vista.

Dengan urutan seperti diatas, Microsoft tidak menghitung Windows 1.0 yang dirilis pada tahun 1987 sebagai generasi asli Windows. Microsoft belum memberikan detail kapan Windows 7 akan dirilis, tapi sepertinya akan diluncurkan 3 tahun setelah Windows Vista, berarti sekitar tahun 2009 atau awal 2010.


read more …

Software Tandingan Microsoft Terhadap Google Sky

0 komentar

virtual_earth
Microsoft akan membuat softwaretandingan dari produk Google Sky untuk mengimbangi ketertinggalannya di bidangsoftware. Hal ini sudah menjadi wajar karena Microsoft dan Google merupakan perusahaan besar yang menangani bisnis software.
Seorang blogger yang bernama Robert Scoble diajak mengunjungi laboratorium Microsoft Research. Tujuan dari pengenalan laboratorium itu yaitu memperkenalkan inovasi terbaru dari Microsoft. Saat melihat hasil karya software dari Microsoft, Robert Scoble menangis tersedu-sedu. Hal ini dikarenakan sangat senangnya terhadap kemajuan software perusahaan Microsoft yang belum pernah ia lihat sebelumnya.

Microsoft akan membuat software tandingan dari produk Google Sky untuk mengimbangi ketertinggalannya di bidang software. Hal ini sudah menjadi wajar karena Microsoft dan Google merupakan perusahaan besar yang menangani bisnis software.
Seorang blogger yang bernama Robert Scoble diajak mengunjungi laboratorium Microsoft Research. Tujuan dari pengenalan laboratorium itu yaitu memperkenalkan inovasi terbaru dari Microsoft. Saat melihat hasil karya software dari Microsoft, Robert Scoble menangis tersedu-sedu. Hal ini dikarenakan sangat senangnya terhadap kemajuan software perusahaan Microsoft yang belum pernah ia lihat sebelumnya.
Robert Scoble kini membuka matanya terhadap software lainnya selain dari Google karena dulunya ia anggap bahwa perusahaan Google merupakan perusahaan yang paling hebat. Namun setelah melihat hasil dari teknologi Microsoft ia pun yakin Microsoft dapat berdiri sejajar bersama produk-produk Google.
Sehubungan peluncuran teknologi software terbaru Microsoft, ia diperkenalkan dengan software yang akan dirilis akhir bulan juli, software ini dinamakan World Wide Telescope (WWT). WWT merupakan suatu software untuk melihat awan dan langit yang sama fungsinya seperti Google Sky.
Perbedaan antara WWT yang akan diluncurkan ini dibandingkan dengan Google Sky yaitu resolusi gambar yang besar dan dapat menampilkan sesuatu secara detail.
Dengan adanya produk ini pihak Microsoft menginginkan bahwa produknya dapat digunakan oleh Astronot, Arsitek dan anak-anak yang mempunyai imajinasi tinggi.
Sekarang Microsoft sudah mengeluarkan waktu peluncuran software tersebut. Software raksasa yang diumumkan tersebut melebihi 1 milyar download mark. “39 tahun setelah manusia pertama berjalan di bulan, eksplorasi astronomi di Bulan dengan daya tarik yang menghebohkan dan membuat pertanyaan mengenai bulan. Kejadian demi kejadian yang terjadi di Bulan di simpan oleh Microsoft Research’s WWT dan WWT telah mendownload lebih dari 1 milyar mark hanya kurang dari 2 bulan setelah peluncuran prodak ini.”

read more …

Beda Mouse Laser Dengan Optik

0 komentar


Mouse pertama kali diperkenalkan pada tahun 1984 oleh AppleMacintosh. Sejak saat itu pula mouse telah mengubah cara orang menggunakan komputer.

Mouse dari zaman dulu menggunakan bola. Orang yang pernah pakai mouse zaman dulu pasti masih ingat kalau mouse sudah agak “seret”, bola mouse harus dikeluarkan untuk dibersihkan. Di tempat bola itu ada roller. Roller itu juga harus dibersihkan.

Mouse sekarang sih sudah tidak perlu dibersihkan lagi bolanya. Bukannya bola mouse sudah anti-debu, melainkan bolanya memang sudah tidak ada. Mouse sekarang sudah memakai optik.

Mouse optik mulai dikenal pada akhir 1999. Mouse seperti ini punya kamera yang memotret ribuan gambar setiap detik. Kamera memotret alas mouse. Gambar yang diperoleh dikirim ke prosesor sinyal digital untuk dianalisis. Prosesor itu membandingkan setiap gambar yang dikirim untuk mengenali perubahan di setiap gambar.

Perubahan itu dianalisis untuk mengetahui seberapa jauh mouse sudah bergerak. Kalu sudah dapat informasi itu, prosesor mengirim koordinat ke komputer. Komputer kemudian menggerakkan pointer di layar monitor lalu digerakkan berdasarkan koordinat yang diterima.

Proses yang lumayan panjang itu terjadi ribuan kali dalam satu detik sehingga pointer mouse tetap brgerak dengan mulus.

Itulah kira-kira cara kerja mouse optik. Ada lagi teknologi yang lebih baru yang sekarang banyak dipakai, yakni mouse laser. Apa bedanya dengan mouse optik?

Mouse laser sebetulnya termasuk mouse optik. Tapi, mouse optik biasa menggunakan LED (Light Emitting Diode) berwarna merah. Mouse laser, menggunakan pancaran sinar laser yang tak kasat mata-ada sih yang sedikit terlihat.

Sinar laser yang dipancarkan bergerak mengikuti tangan pengguna. Sinar laser itu menghidupkan sistem sensor optik seperti pada mouse optik biasa. Ribuan gambar diambil dalam waktu satu detik untuk mengetahui pergerakan mouse. Koordinat yang dikirim mouse kemudian digunakan komputer untuk memosisikan pointer.

Keuntungan
Ketimbang mouse yang pakai bola, mouse optik punya banyak keuntungan, antara lain lebih tahan lama, kotoran tidak bisa masuk ke dalam mouse, pointer bisa bergerak lebih mulus dan tidak perlu lagi pakai mosue pad.

Mouse laser punya keunggulan yang sama ketimbang mouse yang pakai bola. Kalau dibandingkan dengna mouse optik biasa, mouse laser punya keuntungan. Mouse laser bisa digunakan hampir di mana saja, termasuk di tempat di mana mouse optik sulit sekali dipakai, misalnya pada paha yang terbungkus celana jins.

Mouse laser cocok sekali untuk dibawa bepergian bersama laptop karena orang tidak perlu membawa mouse pad, bisa dipakai dengan alas apapun dan (kalau nirkabel) tidak ribet dengan kabel.


read more …

8 Software Terbaik Untuk Membuat Komputer Berjalan Lebih Cepat

0 komentar

Sebuah masalah normal bagi pengguna komputer: setelah beberapa bulan, komputer yang kita miliki menjadi berjalan lebih berat karena program dan segala jenis hambatan lainnya. Untuk orang yang sangat awam, mereka mengira bahwa komputernya menjadi sangat jelek atau berpikir untuk menambah RAM agar lebih cepat.

Pengecekan secara berkala adalah hal yang paling sederhana dilakukan untuk membuat sebuah komputer bekerja maksimal dan berjalan normal. Berikut ini adalah 4 program yang akan membuat komputer berjalan lebih cepat, dan 4 program lainnya untuk memaksimalkan RAM yang ada.

MSConfig
Bagi mereka yang benar-benar butuh komputernya dalam keadaan maksimal, dapat menggunakan MSConfig. MSConfig dapat diakses dengan menekan tombol Win+R, di mana akan mengeluarkan window “Run”, dan ketik “msconfig”. Di bawah “Start Up”. ada program list dan dapat dijalankan ketika komputer menyala.

Memiliki banyak program yang berjalan ketika komputer menyala adalah salah satu alasan mengapa komputer berjalan sangat lama. Cara paling mudah adalah matikan program yang tidak perlu saat komputer menyala. Tapi hati-hati sebelum mematikan program karena bisa saja itu program yang memang dibutuhkan saat menyala.

CCleaner
CCleaner adalah kependekan dari “Crap Cleaner” dan itulah inti dari program ini. Makin lama, akan makin banyak file temporer yang akan tersisa di sistem anda dan memenuhi hard drive anda. Dengan program ini, anda bisa menghapus semua file tersebut.

Caranya sangat mudah, klik “Cleaner”,cek semuanya yang ingin dibersihkan, lalu klik “Analyze”. Kemudian anda akan melihat list yang CCleaner sarankan untuk dihapus dan berapa banyak space yang akan kosong setelah dibersihkan. Untuk menghapusnya, hanya cukup klik “Run Cleaner”.
Temp files bukan hanya file sampah yang menggangu komputer anda. Kunci register yang rusak juga merupakan masalah besar ketika berhubungan dengan sistem. Cara untuk membersihkannya sama dengan langkah di atas.

Revo Uninstaller
Revo Uninstaller adalah versi steroid dari pilihan Add and Remove Programs di panel kontrol, tapi ini juga men-scan komputer anda untuk semua file yang uninstaller normal tidak hapus, dan dihapus. Tampilan Revo sangat mirip dengan Add and Remove Programs.

Revo juga menggunakan sebuah panel yang memunculkan list semua program yang dapat dihapus. Menu ini dapat diakses dengan meng-klik ikon Tools.

Defraggler
Jadi setelah membersihkan file yang tidak diperlukan, akan banyak lubang pada tempat yang seharusnya diisi oleh file tersebut. Meski tidak terlihat penting, memiliki lubang seperti dapat melambatkan komputer anda juga, karena file anda yang lain menjadi pecah-pecah. Semakin banyak file yang terpecah, semakin lambat file tersebut diakses.

Defraggler adalah salah program gratis untuk mendefrag. Gambaran yang diberikan mengenai tempat yang akan ada setelah file disatukan memberikan gambaran yang baik.

Best Program Trade-Offs

  1. Pidgin vs. AIM: Pidgin adalah sebuah klien IM yang sangat baik dengan penggunaan yang ringan. Sayangnya, tidak didukung oleh video chat, tapi memiliki sebuah tambahan seperti Skype.
  2. Firefox or Chrome vs. Internet Explorer
  3. Foxit Reader vs Adobe Reader
  4. VLC Player vs. Window Media Player
  5. Foobar2000 vs. iTunes

read more …

Tips Agar Flashdisk Kebal Dari Virus

0 komentar

Bingung dengan flashdisk Anda yang sering terkena virus?

Anda bisa mencegah flashdisk Anda terkena virus dengan melakukan beberapa trik mudah berikut ini :

1. Masukkan flashdisk ke portkomputer atau laptop
2. Buat satu folder di drive flashdisk Anda.
3. Beri nama folder tersebut dengan nama autorun.inf
4. Buka folder tersebut, dan buat aplikasi Notepad di dalamnya di Start->All Programs->Accessories
5. Beri nama file sembarang untuk file Notepad tersebut
6. Buka program Character Map di Start->All Programs->Accessories->System Tools
Pilih huruf yang berlabel Unicode, seperti Arial Unicode atau Lucida Sans Unicode, atau huruf Jepang, China dan karakter aneh lainnya.
7. Pilih beberapa karakter, bisa 4 atau 5 buah, lalu tekan Ctrl+C untuk copy karakter aneh tersebut

8. Rename file Notepad tersebut atau tekan F2 , dan paste karakter aneh yang sudah di-copy tadi untuk mengganti nama file Notepad tersebut
9. Nama file Notepad akan berganti menjadi karakter aneh atau kotak-kotak, dan selesai.
Dalam system operasi Windows, tidak diperbolehkan terdapat 2 nama file yang sama, sehingga kemungkinan besar virus tidak bisa memakai nama file autorun.inf tersebut. Jikalau virus ingin menggantinya, rata-rata virus belum mengenal karakter Unicode, sehingga tampak sulit untuk mengubahnya, dan flashdisk Anda pun aman dari virus.


read more …

3 Game Indonesia Berkualitas Dunia

0 komentar

Dibawah ini ada 3 game unik karya putra-putri terbaik Indonesia yang gak kalah dengangame buatan luar negeri,adalah sebagai berikut :
1. Nusantara Online
Termasuk Game MMORPG yang bertemakan sejarah nusantara (alias sejarah bangsa kita Indonesia) pada masa lalu,pada saat kebudayaan dan kerajaan-kerajaan besar di Nusantara turut serta mewarnai perjalanan sejarah dan budaya dunia. Dalam game ini terdapat kisah 3 kerajaan yang pernah ada dibumi indonesia yaitu Majapahit, Sriwijaya dan pajajaran.

Nilai penting dalam game ini adalah kita dapat lebih mengenal sejarah serta kebudayaan bangsa kita dan dapat mengingatkan tentang pelajaran sejarah saat kita belajar dibangku sekolah SMP sampai SMA.Karena tokoh2 dalam game inipun disesuaikan dengan tokoh2 yang ada dizamanya seperti tribuana tungga dewi, patih gajah mada, hayam wuruk serta lainnya.Pokoknya game ini menawarkan hal yang berbeda dari game2 online lainnya.
Website resminya : http://www.nusantara-online.com

2. Lilogame
Merupakan bagian dari LILO Community yaitu portal tempat anak muda ngumpul, bergaul dan berinteraksi kreasi Rachmania Arunita sang penulis Eifel I’m in Love dan Lost In Love yang mengintegrasikan social networking (LiLOFriends), online game (LiLOGame) dan mobile (LiLOMobile) dalam satu media online, LiLO.
Website resminya : http://www.lilogame.com

3. Blazzworld
Game besutan PT Blantika Zemesta ini diklaim sebagai game 3D Online interaktif pertama yang terlengkap didunia, dengan konsep penggabungan antara komunitas online, belanja online ( game online. Yang paling mengagumkan game ini didaftarkan oleh developernya menjadi hak paten di HAKI, Departemen Kehakiman RI dan United States Patens and Trademark Office-United stated Departement of Commerce.

Selain itu yang membuat unik game ini lainnya adalah konsep e-commerce yang ditawarkan dalam game ini, dimana pengusaha atau perorengan dapat melakukan aktifias bisnis didunia maya dengan berinvestasi 3 juta, maka siapapun dapat menjadi tanent atau penyewa tempat dalam game ini.
Website resminya : http://www.blazzworld.com/


read more …

10 Handphone Musik 3G Termurah

0 komentar


Kepiawaian bermusik sebuah handphone adalah kelebihan yang banyak diincar oleh calon kosumen. Wajar mengingat masyarakat dewasa ini, cenderung menyukai piranti komunikasi sekaligus alat hiburan. Jadi selain untuk telepon/smshandphone dapat mendengarkan alunan lagu kesayangan.

Namun seiring perkembangan teknologi selular, dimana layanan generasi tiga(3G) sudah digelar oleh operator lokal, sudah selayaknya kita ikut menikmati beragam fasilitasnya semisal videocall. Tentu saja dengan handphone 3G yang kompatibel. Jadi disini dibutuhkan handphone 3G plus musikal, dalam satu genggaman.

Berikut daftar handphone musik 3G Ttermurah dengan kualitas yang baik:
1. Nokia N70 MusicEdition – Harga Rp. 2.150.000,-
2. Nokia 5610 XpressMusic – Harga Rp. 2650.000,-
3. Nokia 5320 XpressMusic – Harga Rp. 2.300.000,-
4. Sony Ericsson W880i – Harga Rp. 1.900.000,-
5. Sony Ericsson W890i – Harga Rp. 2800.000,-
6. Sony Ericsson W660i – Harga Rp. 1.700.000,-
7. Sony Ericsson W910i – Harga Rp. 2.550.000,-
8. Samsung F400 – Harga Rp. 2.950.000,-
9. Samsung F330 – Harga Rp. 2.000.000,-
10. Samsung i450 – Harga Rp. 2.675.000,-


read more …

Flash Disk Termahal Di Dunia

0 komentar

Photobucket
Negara Eropa merupakan negara pembuat gadget terbanyak di dunia. Salah satu pembuat gadget termahal yaitu

Gresso di Rusia yang telah membuat fitur tambahan padahandphone. Setelah Gresso sukses, kemudian dia membuat teknologitermahal dalam pembuatan flash disk. Flash disk ini akan disediakan 2 bentuk model yaitu segitiga (Labyrinth) dan bintang (Constellation).

Kedua flash disk tersebut akan memiliki tempat penyimpanan sebesar 192 GB dengan kecepatan USB 2.0. Casing yang terbuat dari kayu pilihan dari Afrika yang telah disimpan selama 200 tahun yang membuat flash disk ini memiliki kesan bersejarah.

Pada flash disk bentuk segitiga dan bintang terdapat 3 USB yang berisi masing-masing 64 GB dengan total penyimpanan 192 GB. Casing terbuat dari kayu yang di desain baik dengan hiasan berlian dan emas putih 18K.

Flash disk model labyrinth dan Constellation hanya disediakan secara eksklusif hanya 99 buah. Produk itu djual dengan harga 5.000 Euro (USD 7.300) per buah.



read more …